Paket Latihan Soal UN-UTBK 2020 (B)


PILIHLAH JAWABAN YANG BENAR!



1.      Cermati teks berikut!

Sampah merupakan suatu benda yang sudah tidak dipakai lagi yang merupakan buangan yang berasal dari kegiatan manusia setiap harinya yang belum memiliki nilai jual. Jumlah sampah di dunia ini akan terus bertambah seiring banyaknya kegiatan manusia yang dilakukan. Sampah dapat dibedakan menjadi dua berdasar sifatnya yaitu sampah organik dan anorganik. Sampah organik yaitu sampah yang dapat diuraikan oleh bakteri bakteri dan mudah membusuk di dalam tanah sehingga dapat diolah menjadi kompos. Sedangkan sampah anorganik adalah  sampah yang tidak dapat diuraikan oleh bakteri-bakteri yang ada di dalam tanah atau membutuhkan waktu yang sangat lama untuk dapat diuraikan, contohnya sisa sayuran, makanan, dan dedaunan, dan sampah anorganik contohnya adalah plastik, kaleng, dan sebagainya.



Kalimat utama paragraf di atas adalah…

A.       Sampah merupakan suatu benda yang sudah tidak dipakai lagi yang merupakan  buangan yang berasal dari kegiatan manusia setiap harinya yang belum memiliki nilai jual.

B.        Jumlah sampah di dunia ini akan terus bertambah seiring banyaknya kegiatan manusia yang dilakukan.

C.        Sampah dapat dibedakan menjadi dua berdasar sifatnya yaitu sampah organik dan anorganik.

D.       Sampah organik yaitu sampah yang dapat diuraikan oleh bakteri bakteri dan mudah membusuk di dalam tanah sehingga dapat diolah menjadi kompos.

E.        Sedangkan sampah anorganik adalah  sampah yang tidak dapat diuraikan oleh bakteri-bakteri yang ada di dalam tanah atau membutuhkan waktu yang sangat lama untuk dapat diuraikan, contohnya sisa sayuran, makanan, dan dedaunan, dan sampah anorganik contohnya adalah plastik, kaleng, dan sebagainya.



2.      Cermati teks berikut!

Sampah anorganik dapat dibedakan lagi menjadi dua, yaitu sampah recyclable, contohnya adalah sampah plastik yang dapat diolah menjadi kerajinan tangan, dan sampah non-recyclable, contohnya adalah karbon paper dan thermo coal. Secara garis besar, sampah ini dibedakan menjadi dua berdasar bentuknya yaitu sampah padat dan sampah cair yang biasa disebut limbah. Sampah yang berbentuk cair dapat dibedakan menjadi :
1.    Limbah rumah tangga, sampah yang asalnya dari rumah-rumah seperti dari kamar mandi, mesin cuci, dapur, dan sebagainya,
2.    Limbah hitam atau manusia, merupakan zat sisa yang berasal dari buangan toilet,
3.    Limbah alam, diproduksi oleh aktivitas kehidupan liar melalui proses daur ulang alami,
4.    Limbah radioaktif, dihasilkan dari proses fusi dan fisi nuklir yang menghasilkan zat sangat berbahaya.



Makna istilah recyclable pada teks di atas adalah…

A.       pengolahan sampah untuk mengurangi dampak buruk sampah terhadap lingkungan dan untuk menjaga kelestarian alam

B.        sesuatu yang dapat diolah kembali oleh manusia menjadi sesuatu hal yang dapat digunakan dan memiliki nilai ekonomis

C.        sesuatu yang tidak dapat diolah kembali dan tidah memiliki nilai ekonomis atau tidak dapat dijual

D.       sampah padat yang berasal dari rumah tangga

E.        sampah cair yang berasal dari pabrik yang disebut limbah



3.        Cermati teks berikut!

Pembelajaran sastra sejak dulu sampai sekarang selalu menjadi permasalahan. Tentu saja permasalahan yang bersifat klasik, tetapi hangat atau up to date. Permasalahan tersebut berkembang terus dan menjadi bumerang dalam pembelajaran sastra. Umumnya yang selalu dikambinghitamkan adalah guru yang tidak menguasai sastra, murid-murid yang tidak apresiatif, dan buku-buku penunjang yang tidak tersedia di sekolah. Padahal, pembelajaran sastra tidak perlu dipermasalahkan jika seorang guru memiliki strategi atau kiat-kiat yang dapat dijadikan sebagai alternatif.



Ide pokok paragraf tersebut adalah ... .   

A. penguasaan sastra oleh guru   

B. permasalahan klasik dan up to date   

C. permasalahan pembelajaran sastra   

D. strategi pembelajaran sastra   

E. pembelajaran sastra tidak menarik



4.        Cermati dua teks eksplanasi berikut!

Teks 1

UU KPK yang baru direvisi mengatur kedudukan KPK di Ibu Kota dan menghapus kewenangan KPK membentuk perwakilan di daerah provinsi. Dalam UU KPK tersebut, Menkum HAM Yasonna Laoly berbicara soal sinergi antara KPK, kepolisian, dan kejaksaan. Menurut dia, KPK berfungsi mendorong lembaga penegak hukum lainnya bekerja dengan baik. Dia berharap revisi UU KPK ini makin menguatkan sinergi KPK dengan kepolisian dan kejaksaan.



Teks 1

DPR mengesahkan revisi UU Nomor 30 Tahun 2002 tentang KPK. UU KPK yang baru ini menuai reaksi dari berbagai kalangan karena dianggap memperlemah kewenangan KPK. Salah satu yang tidak terima ialah koalisi masyarakat sipil yang rencananya menyiapkan materi judicial review ke Mahkamah Konstitusi (MK). Koalisi juga akan melaporkan upaya pelemahan KPK ke Sekjen PBB. Aktivis antikorupsi yang juga mantan Koordinator Indonesia Corruption Watch (ICW), Emerson Yuntho, mengatakan koalisi masyarakat sipil akan menyiapkan alasan formil dan materiil terkait pengesahan UU KPK terbaru.



Perbedaan isi kedua teks di atas adalah …

A.     Teks 1 membahas undang-undang KPK yang baru direvisi sedangkan teks 2 membahas UU KPK yang lama.

B.     Teks 1 membahas kedudukan dan kewenangan KPK sedangan teks 2 membahas upaya memperlemah kedudukan KPK.

C.     Teks 1 membahas UU KPK yang baru direvisi mengatur kedudukan KPK dan menghapus kewenangan KPK sedangkan teks 2 membahas reaksi terhadap UU Nomor 30 Tahun 2002.

D.     Teks 1 membahas tentang pendapat Menkum HAM Yasonna Laoly sedangkan teks 2 membahas pendapat mantan Koordinator Indonesia Corruption Watch (ICW), Emerson Yunth.

E.      Teks 1 membahas isi revisi UU Nomor 30 Tahun 2002 sedangakn teks 2 membahas tentang reaksi atas pengesahan revisi UU Nomor 30 Tahun 2002 oleh DPR.











5.        Cermati teks berikut!

Asal-usul bentuk rumah gadang sering dihubungkan dengan kisah perjalanan nenek moyang Minangkabau. Konon kabarnya, bentuk badan rumah gadang Minangkabau yang menyerupai tubuh kapal adalah meniru bentuk perahu nenek moyang Minangkabau pada masa dahulu. Perahu nenek moyang ini dikenal dengan sebutan lancang. Menurut cerita, lancang nenek moyang ini semula berlayar menuju hulu Batang Kampar. Setelah sampai di suatu daerah, para penumpang dan awak kapal naik ke darat. Lancang ini juga ikut ditarik ke darat agar tidak lapuk oleh air sungai. Lancang kemudian ditopang dengan kayu-kayu agar berdiri dengan kuat. Lalu, lancang itu diberi atap dengan menggantungkan layarnya pada tali yang dikaitkan pada tiang lancang tersebut.



Ide pokok teks di atas adalah ….   

A. asal-usul bentuk rumah gadang Minangkabau   

B. kisah perjalanan nenek moyang Minangkabau   

C. bentuk rumah gadang yang menyerupai tubuh kapal   

D. rumah gadang menyerupai tubuh kapal   

E. sejarah hunian nenek moyang Minangkabau



6.        Cermati teks berikut!

Pembentukan karakter berbahasa melalui filosofi alam takadang jadi guru. Hal ini dapat diwujudkan pada pengenalan tentang alam sejak dini pada anak. Alam memiliki semua yang dibutuhkan manusia. Alam akan mengajarkan manusia tentang nilai-nilai kehidupan. Nilai-nilai tersebut dapat dipelajari manusia secara langsung tanpa harus ada pendidikan formal. Pengenalan tentang alam pada anak dapat melalui keluarga dan masyarakat. Jika sejak dini anak sudah dikenalkan pada keistimewaan alam, kita akan mudah membentuk karakter berbahasa anak yang santun sesuai dengan filosofi budaya Minangkabau.



Pembentukan  karakter berbahasa anak yang santun akan menjadi mudah jika pengenalan tentang alam dilakukan sejak dini pada anak sebab…

A.     alam bisa menjadi guru.

B.     alam memiliki semua yang dibutuhkan manusia.

C.     alam akan mengajarkan manusia tentang nilai-nilai kehidupan.

D.     alam mengajari manusia secara langsung tanpa harus ada pendidikan formal.

E.      alam mengajari anak melalui keluarga dan masyarakat.



7.      Cermati teks berikut!

Perekonomian Indonesia lagi-lagi menghadapi ujian. Tekanan terhadap rupiah yang sudah berlangsung sejak tahun lalu perlahan menyeret nilai tukar rupiah hingga kini nyaris menyentuh 15.000 per dolar AS. Nominal selemah itu pernah dialami rupiah pada masa krisis finansial 1998. Sebagian pihak kemudian menyetarakan kondisi saat ini dengan masa kelam tersebut. Pemerintah terlihat sudah bergerak sigap mengantisipasi kejatuhan rupiah lebih dalam. Kita memang tidak bisa memastikan langkah-langkah yang ditempuh pemerintah bakal efektif mengangkat kembali nilai tukar rupiah. Kondisi genting bukan hanya membutuhkan langkah-langkah cekatan, melainkan juga kepala dingin. Pemerintah perlu lebih mendekati pengusaha untuk meyakinkan bahwa gejolak nilai rupiah hanya sementara dan tidak sampai membahayakan perekonomian.



Opini penulis tajuk rencana adalah …

A.       Perekonomian Indonesia kembali menghadapi ujian besar dengan melemahnya nilai tukar rupiah terhadap dolar yang nyrais tembus 15.000 per dolar AS.

B.        Sebagian pihak menyetarakan kondisi perekonomian Indonesia saat ini dengan masa krisis finansial yang terjadi tahun 1998.

C.        Pemerintah sudah bergerak sigap mengantisipasi kejatuhan rupiah lebih dalam dengan beberapa langkah jitu dan efektif.

D.       Tidak bisa dipastikan langkah-langkah yang ditempuh pemerintah bakal efektif mengangkat kembali nilai tukar rupiah.

E.        Pemerintah perlu melakukan pendekatan terhadap pengusaha untuk meyakinkan bahwa gejolak nilai rupiah tidak sampai membahayakan perekonomian.





8.        Cermati teks berikut!

(1) Bakat tidak selamanya dapat membuat aktivitas tulis-menulis menjadi mudah dan lancar. (2) seringkali para pakar mengatakan bahwa menulis merupakan pelajaran dasar yang sudah kita dapatkan semenjak duduk di bangku sekolah dasar. (3) Sering kali ketika kita hendak menuangkan ide-ide dalam bentuk tulisan, sesuatu yang bemakna "bakat" selalu menjadi semacam "kambing hitam". (4) Menulis membuat orang sering berkhayal. (5) Dengan demikian, aktivitas menulis seringkali sekadar dikaitkan dengan bakat seseorang.



Kalimat yang tidak padu dalam paragraf tersebut adalah kalimat nomor ....

A.       (1)

B.        (2)

C.        (3)

D.       (4)

E.        (5)



9.        Cermati kutipan cerita rakyat berikut!

Pada zaman dahulu kala, di sebuah desa tinggallah seorang Janda bernama Mbok Randa. Ia tinggal seorang diri karena suaminya sudah lama meninggal dunia. Suatu hari, ia mengangkat seorang anak Laki-laki menjadi anaknya. Anak angkatnya diberi nama Jaka Tarub. Jaka Tarub pun tumbuh beranjak dewasa.
Jaka Tarub menjadi pemuda yang sangat tampan, gagah, dan baik hati. Ia juga memiliki kesaktian. Setiap hari, ia selalu membantu ibunya di sawah. Karena memiliki wajah yang sangat tampan banyak gadis-gadis cantik yang ingin menjadi istrinya. Namun, ia belum ingin menikah.
Setiap hari ibunya menyuruh Jaka Tarub untuk segera menikah. Namun, lagi-lagi ia menolak permintaan ibunya. Suatu hari Mbok Randa jatuh sakit dan menghembuskan nafas terakhirnya. Jaka Tarub sangat sedih.



Penyebab banyak gadis cantik ingin dijadikan istri oleh Jaka Tarub adalah…

A.     Mereka merasa kasihan karena Jaka Tarub anak angkat Mbok Randa.

B.     Jaka Tarub  merupakan seorang pemuda yang sangat tampan, gagah, dan baik hati.

C.     Jaka Tarub  memiliki kesaktian.

D.     Jaka Tarub  selalu membantu ibunya di sawah.

E.      Jaka Tarub  memiliki wajah yang sangat tampan.



10.    Cermati kutipan berikut!

Pada suatu hari, ketika sedang duduk berkalem di rumah, Pak Inda dan istrinya dikejutkan oleh bunyi letusan yang sangat dahsyat. keduanya pun segera menuju ke sumber bunyi letusan itu. rupanya, sumber letusan itu berasal dari sepotong bambu yang digunakan oleh sang istri menindih jemuran padi yang berada di depan rumah mereka. alangkah terkejutnya mereka ketika melihat seorang bayi perempuan disertai dengan pancaran cahaya yang menyilaukan keluar dari bambu itu.
Bang, lihat itu! ada seorang bayi perempuan yang tergeletak di tanah,” seru sang istri.
Bayi itu menangis! Cepat tolong dia, Dik!” seru pak inda kepada istrinya.
Tanpa berpikir panjang, Bu Tumina segera mengambil dan memandikan bayi itu. Sesudah bersih, ia menggendong bayi itu sambil bernyanyi:
anakku akung, anak kandungku. anak kandung sibiran tulang, obah jerih… pelerai demam.

Bu Tumina terus bernyanyi hingga si bayi tidak menangis lagi dan tertidur. kedua suami-istri itu sangat senang, disebabkan sudah menerima seorang anak yang sudah lama mereka dambakan. mereka pun merawat dan membesarkan bayi itu dengan penuh kasih akung mirip anak kandung mereka sendiri. mereka memberinya nama putri pinang gading



Makna ungkapan anak kandung pada teks di atas adalah …

A.     anak yang dikandung

B.     anak yang sudah tidak dikandung

C.     anak yang terlahir dari benih dan rahim sendiri

D.     anak yang dikandung sendiri dan sudah terlahir

E.      anak yang terlahir dari saudara sekandung



11.    Cermati kutipan novel  berikut untuk menjawab soal no 11 dan 12!

Sekali lagi Hanafi bangkit dari berbaring.  Sambil tertawa terbahak-bahak, maka berkatalah ia. ‘’Itulah yang kusegankan benar hidup di tanah Minangkabau ini, Bu. Di sini semua orang berkuasa, kepada semua, kita berhutang, baik  utang uang maupun utang budi.’’ Kemarahan Hanafi ditunjukan kepada anaknya yang katanya sudah di masuki oleh setan dan kepada siBuyung yang masih belum datang. Serta malunya kepada kawan-kawannya melihat istrinya datang  yang tidak  ubah rupanya dengan koki. Semuanya sudah bertumpuk di atas  kepala Rapiah. Sambil merentangkan anak itu ketangan ibunya, dikatakainyalah istrinya di muka kawan-kawannya dengan segala nista dan  penghinaan hingga ketiga tamunya itu menjadi resah dan prihatin atas sikap Hanafi kepada istrinya.



Watak tokoh Hanafi dalam kutipan novel) tersebut adalah …

A.       berani

B.        serakah

C.        tegar

D.       sombong

E.        dengki



12.    Nilai yang terkandung dalam kutipan di atas adalah…

A.     agama

B.     sosial

C.     budaya

D.     moral

E.      estetika



13.    Cermati kutipan cerpen berikut!

Namaku Shilla, aku baru saja meninggalkan kehidupan Pesantrenku dan bersiap untuk menjalani masa putih abu-abu di lembaga pendidikan formal. Berharap menemukan suasana yang baru dan menarik. Namun kenyataannya tak seindah yang kubayangkan. Di sekolah ini gadis yang berkerudung bisa dihitung dengan jari. Jelas sekali aku merasa tak nyaman, karena aku juga berkerudung. Aku merutuki diriku sendiri yang ternyata salah memilih sekolah. Hijrah dari Pesantren menuju sekolah formal memang terasa aneh bagiku. Aneh dalam segalanya, baik lingkungan pergaulan maupun cara berseragam. Namun aku mencoba untuk menyesuaikan semuanya.



Menurut urutan peristiwa, kutipan diatas merupakan bagian...

A.     orientasi

B.     pengenalan masalah

C.     menuju konflik

D.     puncak konflik

E.      koda



14.  Cermati teks berikut!

(1) Jam dinding kamarku sudah menunjukan pukul lima sore. (2) Tetapi Papa belum juga pulang. (3) Aku masih menunggu janji dari Papa, bahwa hari ini kami akan pergi jalan-jalan. (4) Tapi, sepertinya janji akan kembali tinggal janji. (5) Tidak lama kemudian terdengar suara klakson mobil Papa. (6) Aku bergegas keluar dari kamar, aku ingin menghampiri Papa. (7) Tapi, kulihat Papa masih sibuk dengan telepon genggamnya.



Kalimat yang menunjukkan latar pada kutipan cerpen tersebut terdapat pada nomor....  

A.       (1) dan (2)   

B.        (1) dan (3)   

C.        (1) dan (4)   

D.       (1) dan (5)   

E.        (1) dan (6)





15.    Cermati teks berikut!

Berbicara tentang sejarah Indonesia yang terjadi pada tahun 1965 dan sesudahnya, tentunya seperti mengorek luka lama bangsa Indonesia. Ketika beberapa jendral terbunuh dan menyisakan kengerian ketika mendengar istilah G-30/PKI. Kilasan sejarah itu, tercatat nama pasuka “Cakrabirawa” yang merupakan pasukan pegawai istana negara kala itu, dipimpin oleh Letkol Untung, dituduhkan sebagai pelaku keji kejadian pembunuhan para jendral tersebut.
Nah, dalam novel Ayu Utami yang berjudul Majali dan Cakrabirawa  yang merupakan salah satu seri dari bilangan Fu, Cakrabirawa dibicarakan lebih dalam lagi, selain tentang sejarah kelam tersebut, utamanya berkaitan dengan asal muasal kata Cakrabirawa, misteri candi-candi di Jawa Timur, mitos-mitos leluhur dan tentu tak lupa ada bumbu asmara tokoh-tokoh di dalamnya, menjadi daya tarik tersendiri
            Manjali dan Cakrabirawa, terbagi menjadi tiga tema besar: Rahasia, Misteri, dan Teka-teki. Semua terangkai dalam satu jalinan berurut seperti kebetulan bisa terangkai begitu. Dan masing masing mewujud cerita sendiri. Dalam buku ini, lebih dieksplorasi kisah asmara antara Parang Jati dan Marja, yang dibuku Bilang Fu tidak ditunjukan secara detail.



16.    Kalimat resensi yang menunjukkan kelebihan novel tersebut berdasarkan kutipan di atas adalah...

A.       Novel “Manjali dan Cakrabirawa” tebagin dalam tiga tema besar : Rahasia, Misteri, dan Teka-teki.

B.        Bagi yang sudah pernah membaca novel “Bilangan Fu” tentu masih ingat tokoh-tokohnya.

C.        Novel dengan latar belakang sejarah yang dikaitkan dengan mitos-mitos leluhur memiliki daya tarik sendiri.

D.       Menurut Ayu Utami nantinya ada 12 seri Bilangan Fu dan saat ini sudah terbit 2 yaitu “Menjali dan Cakrabirawa” dan “Lalita”.

E.        Ayu Utami menulis “Menjali dan Cakrabirawa” lebih ringan dibandingkan novel Bilangan Fu.



17.    Cermati kalimat-kalimat berikut!

(1)  Pemilik  kos harus  bertindak  tegas  kepada  mereka yang   terlibat   sebagai   pengedar   atau   pengguna narkoba yaitu mempersilakan meninggalkan tempat kos.
(2)  Masalah  narkoba  di  kota  besar  tidak  terlepas  dari peran pemilik kos.
(3)  Di  samping  itu,  mereka  juga  dapat  terlepas  dari hal-hal negatif yang menyesatkan.
(4)  Aturan   tersebut   diambil   agar   para   pelajar   dan mahasiswa dapat konsentrasi dalam belajar.
  (5)  Sudah selayaknya jika para pemilik kos  membuat aturan    bahwa    penghuni    kosnya    harus    bebas narkoba dan obat-obatan terlarang.



Agar menjadi paragraf yang padu, kalimat-kalimat tersebut harus disusun dengan urutan ....

A.    (2), (1), (3), (5), (4)  

B.     (2), (1), (4), (3), (5)     

C.     (2), (1), (5), (4), (3)

D.    (4), (2), (1), (5), (3)

E.     (4), (3), (1), (2),(4)



18.    Cermati tesis teks eksposisi berikut!

Salah satu faktor penting kenyamanan dalam proses belajar atau KBM, adalah lingkungan sekolah yang bersih. Bukan hanya untuk kenyamanan belajar saja. Kebersihan lingkungan ini juga sangat penting khususnya untuk menjaga kesehatan para siswa. Apalagi, siswa tentu akan lebih senang jika belajar dalam suasana kelas yang bersih dan asri.
Sayangnya, kesadaran untuk menjaga kebersihan lingkungan sekolah belum dimiliki semua siswa. Hal itu bisa dilihat dari, banyaknya sampah yang tertimbun di laci kelas, membuang sampah sembarangan, atau mencoret tembok dan meja.



Kalimat yang bukan merupakan pengembangan argumentasi berdasarkan tesis di atas adalah ...

A.     Faktor utama siswa tidak menjaga kebersihan yaitu karena malas.

B.     Kurangnya kesadaran dalam diri mereka untuk menjaga kebersihan juga sangat tinggi

C.     Hal itu sangat terlihat dari banyaknya siswa yang masih membuang sampah sembarangan. Hal itu sangat terlihat dari banyaknya siswa yang masih membuang sampah sembarangan. 

D.     Dan faktor salah lain yang sampai sekarang masih tertanam di benak siswa, yaitu kebersihan sekolah merupakan tanggung jawab penjaga dan perawat sekolah.

E.      Perlu juga penegasan hukum seperti memberikan sanksi pada siswa yang membuang sampah sembarangan.



19.    Cermati teks berikut!

Sekarang semakin banyak fasilitas jalan dibangun di Jakarta. Meskipun demikian, kepadatan dan kemacetan lalu lintas tetap saja terjadi. Kepadatan lalu lintas sering terjadi pagi hari saat warga kota Jakarta dan sekitarnya akan memulai aktivitasnya serta sore hari saat mereka akan pulang. ...



Kalimat yang tepat untuk melengkapi paragraf tersebut adalah ...

A.       Sebelum ada upaya penduduk di perkotaan dan pemilikan kendaraan pribadi, kota masih terasa nyaman.

B.        Kota Jakarta semakin semrawut sejak harga dan cara pemerolehan mobil semakin mudah dan terjangkau.

C.        Keadaan semacam ini dapat dijadikan alasan agar sistem transportasi massa di kota Jakarta segera dibangun.

D.       Telah dikabarkan di berbagai media massa bahwa sistem transportasi massa di kota Jakarta akan segera dibangun.

E.        Hal yang perlu diperhatikan lebih lanjut adalah keterkaitan sistem transportasi yang terpadu dengan struktur kota.



20.    Cermati dialog  berikut!

Manajer
Bryan
Manajer
Bryan
Manajer



Bryan
Manajer

Bryan
Manajer

Bryan
:
:
:
:
:



:
:

:
:
:
:
Selamat Pagi,Bung.”
Selamat pagi juga Pak”
Perkenalkan saya Indra,Saya manajer dari klub Solo United.”
Oh ya,Ada keperluan apa ya pak?”
Begini klub saya kebetulan lagi membutuhkan pemain Striker yang memiliki Kecepatan dan Kelincahan.Jadi saya bermaksud untuk menganjak anda untuk bergabung ke klub saya. Saya berani bayar tinggi untuk anda,agar anda mau masuk klub kami”
Oh begitu,Memang saya akan digaji berapa Perbulan dan Pertahun?
” Saya berani gaji anda sebesar Rp 10 juta perbulan dan Rp 120 juta per tahun.
” Kalau sebanyak itu masih kurang,karena tidak sebanding dengan kebutuhan sehari hari seperti sepatu bola,Pelindung,dll.
” Baiklah saya naikan hingga Rp 20 juta perbulan dan Rp 240 Juta pertahun dengan syarat kami tidak mengfasilitasi perlengkapan bermain Anda.Bagaimana?”
Oke saya setuju (Berjabat tangan)




Narasi yang tepat untuk teks di atas adalah ...

A.     Seorang manajer mendatangi seorang striker karena klubnya  membutuhkan  seorang striker. Namun bayarannya sangat mahal mencapai 240 juta pertahun. Tapi akhirnya mereka sepakat Tapi akhirnya mereka sepakat. Tapi akhirnya mereka sepakat.

B.     Seorang manajer mengajak seorang striker untuk bergabung di klubnya dengan gaji 120 juta per bulan namun ditolak karena sang striker merasa uang sejumlah itu tak akan mencukpi kebutuhannya. Tapi akhirnya mereka sepakat.

C.     Seorang manajer mengajak seorang striker untuk bergabung di klubnya dengan gaji 240 juta per bulan dan sang striker setuju karena nilai tersebut dianggap dapat memenuhi kebutuhannya. Tapi akhirnya mereka sepakat.

D.     Seorang manajer mengajak seorang striker  bernama Brya nuntuk bergabung di klubnya dengan gaji 120 juta per bulan  akan tetapi Bryan menolak karena tak ckup memenuhi kebutuhannya. Akhirnya manajer memberikan tawaran mgaji menjadi 240 juta pertahun dan Bryan setuju.

E.      Seorang manajer mengajak seorang striker  b untuk bergabung di klubnya dengan gaji 120 juta per bulan  akan tetapi struiker tersebut menolak karena tak ckup memenuhi kebutuhannya. Akhirnya manajer memberikan tawaran mgaji menjadi 240 juta pertahun dan Bryan setuju.





21.    Cermati artikel berikut!

Nama Pak Mujair (1890-1957) diabadikan sebagai nama "ikan misterius" yang pernah ditemukan oleh penduduk di muara sungai Kondang di pesisir selatan Blitar. Ahli perikanan Belanda "berkeliling dunia" untuk menemukan ikan lain yang sejenis. Usaha mereka tidak sia-sia. Tetapi, mereka tidak habis mengerti mengapa "saudara" ikan misterius itu bermukim di Mozambik Afrika Timur. Bagaimana ikan Afrika, kini disebut nila, yang hidup di air tawar itu mengarungi samudera luas untuk bermigrasi ke Pulau Jawa sulit dijelaskan.



Informasi yang diperoleh dari penggalan di atas adalah....

A.     Pak Mujair merupakan seorang  tokoh yang misterius

B.     Belanda gemar mempelajari ikan mujair

C.     nama mujair diabadikan sebagai nama ikan

D.     ikan mujair hidup dan produktif di air tawar

E.      saudara ikan mujair tersebar di seluruh dunia



22.    Cermati teks negosiasi  berikut!

Ibu
Ina
Ibu
Ina
Ibu
Ina

Ibu

Ina
Ibu
Ina


:
:
:
:
:
:

:

:
:
:
Assalamualaiku, cantinya mama.”
“Alaykumsalam, Mamaku.”
“Gimana, lancar di sekolah?”
“Alhamdulillah dan hari ini Ina pulang cepat, Ma. Ada rapat guru.”
“Wah, asik dong. Kalau begitu malam ini kita makan di luar ya?”
“Waduh, maaf Ma, Ina udah janji sama Dita kalau malam ini kita akan nnton bareng di sini Ma. Ina punya film baru.”
“Ga bisa diundur besok nontonya In? Kan besok kamu sekolah biasa jadi pulangnya sore lagi, belum kamu harus mengerjakan PR, iya kan?”
“Iya sih, Ma. Tapi makan malamnya kan bisa akhir pekan. Gimana, Ma?
“Ok kalau begitu. Have fun ya!”
“Makasih Ma!”




Narasi yang tepat berdasarkan dialog di atas adalah...

A.     Hari ini Ina pulang cepat sehingga ibunya mengajak untuk makan di luar tapi Ina menolak karena mau nonton bareng temannya Dita.

B.     Hari ini Ina pulang cepat karena ada rapat guru sehingga ibunya mengajak untuk makan di luar tapi Ina menolak karena mau nonton bareng temannya Dita.

C.     Hari ini Ina pulang cepat dari sekolah karena ada rapat guru sehingga ibunya mengajak untuk makan di luar tapi Ina menolak karena mau nonton bareng temannya Dita.

D.     Hari ini Ina pulang cepat dari sekolah karena ada rapat guru sehingga ibunya mengajak untuk makan di luar tapi Ina menolak karena mau nonton bareng temannya Dita di bioskop.

E.      Hari ini Ina pulang cepat dari sekolah karena ada rapat guru sehingga ibunya mengajak untuk makan di luar tapi Ina menolak karena mau nonton bareng temannya Dita di rumah.



23.    Cermati teks berikut!

Budi anak dari keluarga yang kaya. Ia pandai di sekolahnya. Namun, ia tidak sombong dan mau berteman dengan siapa saja. Sikap Budi tersebut membuat teman- temannya suka kepadanya. Budi memang anak yang ….



Ungkapan yang sesuai untuk melengkapi teks tersebut adalah . . . .

A.        besar hati.

B.        rendah hati.

C.        besar kepala.

D.            hati emas.

E.             hati batu.









24.    Cermati teks berikut!

Udara di lingkungan kami sangat kotor terkena polusi. Polusi udara itu disebabkan oleh asap pabrik dan asap kendaraan bermotor. Masyarakat berusaha mengurangi polusi dengan ... . Hal itu diharapkan dapat mengurangi polusi udara dan memperindah pekarangan rumah.  



Kata yang tepat untuk melengkapi paragraf tersebut adalah...

A.            pembibitan

B.            penghijauan

C.            pembenihan

D.            penanaman

E.             penyiangan



25.    Cermati teks  laporan observasi berikut!

Bunga bangkai mempunyai nama latin rafflesia arnoldy dan sangat dikenal di selutuh dunia. Tanaman ini memiliki ukuran yang lebih besar serta mengeluarkan bau busuk yang sangat menyengat. Bau yang menyengat ini berperan penting sebagai perlindungan dan berfungsi sebagai penarik perhatian serangga seperti lalat dan kumbang untuk membantu proses penyerbukan.
Bunga bangkai berhabitat asli di hutan sumtera akan tetapi saat ini mulai di konservasikan di banyak tempat seperti di Taman Hutan Raya Ir. Djuanda Bandung. Bunga ini mampu menjulang tinggi sampai 4 meter.



Kalimat yang merupakan kalimat simplek dari teks di atas adalah...

A.     Bunga bangkai mempunyai nama latin rafflesia arnoldy dan sangat dikenal di selutuh dunia.

B.     Tanaman ini memiliki ukuran yang lebih besar serta mengeluarkan bau busuk yang sangat menyengat.

C.     Bau yang menyengat ini berperan penting sebagai perlindungan dan berfungsi sebagai penarik perhatian serangga seperti lalat dan kumbang untuk membantu proses penyerbukan.

D.     Bunga bangkai berhabitat asli di hutan sumtera akan tetapi saat ini mulai di konservasikan di banyak tempat seperti di Taman Hutan Raya Ir. Djuanda Bandung.

E.      Bunga ini mampu menjulang tinggi sampai 4 meter.



26.    Cermati teks berikut!

Lelaki :  Eeh … eeh.  Di mana, aku? (Setengah sadar)
Sopir   :  Bos, kita akan pulang.
Lelaki :  Pulang?.  Ah, kau, Mir!  Memang aku punya rumah tempat aku pulang?  Memang ada yang menunggu aku pulang?  Paling-paling si Inah, istri kamu yang ada. Mir, sudah, kita muter ke pub aja lagi.
Sopir   :  (Memegang kepala) Tuan, itu tidak mungkin.  Saya tidak mau diusir  pegawai pub.
Lelaki : (Memelototkan mata) ….
Sopir   : (bingung) Anu, Tuan, maksud saya, saya tidak mau kembali ke pub karena di tempat itu tadi saya lihat banyak polisi.  Saya takut kena razia atau diusir.



Dialog tepat untuk melengkapi kutipan drama tersebut adalah. . .  

A.  Memang apa yang kamu lakukan?   

B.   Kamu ikuti saja kata-kata saya!   

C.   Diusir? Hei..., apa salah kamu, Mir?   

D.  Saya bicara sama pegawai pub.   

E.   Tidak usah kamu takut, Mir.



27.    Cermati teks berikut!

“Krriing...!” Telepon di rumah Aris berdering. Ibu mengangkatnya dan berkata, “Halooo...oh, mau berbicara dengan Aris? Sebentar ya. Dari mana?” Kemudian ibu masuk ke kamar Aris. Aris sedang mengerjakan PRnya di meja belajar. “Telepon dari Rudi, Ris” kata ibu. Aris menoleh wajahnya dengan kurang senang.





Dialog yang tepat disampaikan Aris sesuai dengan reaksinya adalah...

A.     “Oh, sebentar Aris keluar, Bu.”

B.     “Oh iya. Aku lupa ada janji sama Rudi, Bu.”

C.     “Akh, ganggu aja. Bilang aku tidur, Bu.”

D.     “Makasih, Bu.”

E.      “Hallo, Rud, tumben tlp aku.”



28.    Cermati teks anekdot berikut!

Saat sesi tanya jawab tiba, Ali bertanya kepada pak dosen. “Apa kepanjangan KUH, Pak?”
Pak dosen tidak menjawab sendiri, melainkan melemparkannya kepada Ahmad.
“Saudara Ahmad, coba dijawab pertanyaan saudara Ali tadi,” pinta pak dosen. Dengan tegas Ahmad menjawab, “Kasih Uang Habis Perkara, Pak ...!”



Kutipan diatas merupakan salah satu bagian dari struktur teks anekdot, yaitu....

A.       abstraksi

B.        krisis

C.        koda

D.       reaksi

E.        orientasi



29.    Cermati teks proposal  berikut!

Krisis yang berkepanjangan melanda Indonesia dan belum dapat diketahui kapan akan berakhir, telah membuat kondisi ekonomi masyarakat semakin melemah, terlebih lagi bagi masyarakat golongan bawah. Kondisi tersebut sangat mengkhawatirkan, mengingat terbuka peluang untuk terjadinya hal yang tidak diinginkan dan terjadinya perbuatan yang melanggar hukum, seperti penjarahan dan penimbunan barang. Rasulullah SAW memperingatkan dalam sebuah haditsnya, bahwa "Kefakiran hampir saja mendekatkan kalian kepada kekafiran".
Atas dasar pemikiran diatas, Pos Pelayanan Umat mencoba ikut berperan dalam mengarungi kesulitan yang dialami saudara kita dengan mengadakan kegiatan "Ramadhan Bersama Umat".



Penggalan paragraf di atas merupaakn struktur proposal...

A.       latar belakang

B.        tujuan

C.        dasar pemikiran

D.       jenis dan tema kegiatan

E.        kesimpulan





30.    Cermati teks narasi  berikut!

Ambulan Rumah Sakit Jiwa terpaksa berhenti di jalan karena ban bocor. Waktu sedang mengganti ban, si supir tidak sengaja menendang empat baut ke selokan dan hilang.



Anekdot yang tepat untuk narasi di atas adalah...

   A.
Dengan panik si supir berteriak, "Waduh, gimana gue mesti pasang ban kalau nggak ada bautnya?!
Salah satu pasien gila di dalam ambulan nyeletuk, "Berisik Bang, kita lagi istirahat ini, entar kalau ada toko baut, tinggal beli tuh empat baut.



   B.
Dengan panik si supir berteriak, "Waduh, gimana gue mesti pasang ban kalau nggak ada bautnya?!
Salah satu pasien gila di dalam ambulan nyeletuk, "Bang, istirahat aja dulu, entar kalau ada toko baut, tinggal beli tuh empat baut.
Si supir langsung lega. " Pintar juga loe. Tapi, kenapa loe bisa masuk rumah sakit jiwa sih?
Pasien itu menjawab, "HELLOOO!!! Pliiiis deh! Kita ini cuma gila, bukan bego kayak loe!"





   C.
Dengan panik si supir berteriak, "Waduh, gimana gue mesti pasang ban kalau nggak ada bautnya?!
Salah satu pasien gila di dalam ambulan nyeletuk, "Bang, copotin aja tuh satu baut dari masing-masing tiga roda lainnya, terus pasang ke bannya, jadi tiap ban dapat tiga baut, entar kalau ada toko baut, tinggal beli tuh empat baut.
Si supir langsung lega. " Pintar juga loe. Tapi, kenapa loe bisa masuk rumah sakit jiwa sih?
Pasien itu menjawab, "HELLOOO!!! Pliiiis deh! Kita ini cuma gila, bukan bego kayak loe!"



   D.
Dengan panik si supir berteriak, "Waduh, gimana gue mesti pasang ban kalau nggak ada bautnya?!
Salah satu pasien gila di dalam ambulan nyeletuk, "Bang, copotin aja tuh semua baut biar jalannya ga usah pake ban.
Si supir langsung lega. " Dasar orang gila!”



   E.
Dengan panik si supir berteriak, "Waduh, gimana gue mesti pasang ban kalau nggak ada bautnya?!
Salah satu pasien gila di dalam ambulan nyeletuk, "Bang, ga usah panik gitu. Kita aja yang gila ga panik, entar kalau ada toko baut, tinggal beli tuh empat baut.
Si supir langsung lega. " terus sekarang gimana?”
Pasien itu menjawab, "HELLOOO!!! Pliiiis deh! Kita ini cuma gila, ga bisa mikir kaliii!"



31.    Cermati teks berikut!

Teks 1

Menurut penelitian yang dipubllkasikan Journal of Micrascopy and Ultrastructure pada Desember 2014, anak-anak lebih berisiko terkena bahaya elektromagnetik dibandingkan dengan orang dewasa. Mereka memiliki tubuh dan otak yang jauh lebih kecil serta tulang yang lebih tipis.



Teks 2

Jauh sebelumrnya, pada tahun 1996, Om P. Gandhi, profesor di Electrical & iomputer Engineering, University of Lltah menjelaskan bahwa anak-anak menyerap gelombang elektromagnetik lebih banyak daripada orang dewasa. Mereka memiliki tulang yang lebih tipis dan telinga yang lebih kecil, sehingga jarak radiasi yang masuk ke otak lebih pendek. Akibatnya, banyak radiasi yang masuk ke otak.



Persamaan isi kedua teks laporan hasil observasi tersebut adalah membahas tentang ....

A.       peneiitian gelombang elektromagnetik

B.        bahaya elektromagnetik

C.        risiko elekfomagnetik terhadap orang dervasa

D.       peran orang fua terhadap anaknya

E.        anak-anak lebih berisiko terkena dampak elektromagnetik





32.    Cermati teks berikut!

Service dalam bermain tenis lapangan dapat dilakukan dengan langkah-langkah berikut. Pertama, ambillah posisi di luar garis belakang dan agak ke tengah. Kedua, lakukan konsentrasi untuk beberapa detik dan aturlah posisi kaki. Ketiga, bungkukkan badan ke depan sedikit sambil melempar bola ke atas, raket diayunkan ke belakang dan dengan cepat pukullah bola dengan kekuatan maksimal. Bola akan melayang dengan cepat. 



A.       teks eksposisi karena memaparkan sebuah proses.

B.        teks deskripsi karena memerikan sebuah keadaan.

C.        teks laporan karena merinci hasil pengamatan.

D.       teks argumentasi karena menampilkan alasan untuk menguatkan sebuah pernyataan.

E.        teks narasi karena menceritakan sebuah peristiwa.









33.    Cermati teks berikut!

Kala itu tahun 1309, Segenap rakyat berkumpul di alun-alun Kerajaan Majapahit. Semua berdoa, apapun warna agamanya, apakah Siwa, Buddha, maupun Hindu. Semua arah perhatian ditujukan dalam satu pandang, ke Purawaktra yang tidak dijaga terlampau ketat.



Kutipan tersebut termasuk bagian struktur     

A.            orientasi

B.            pengungkapan peristiwa

C.            abstraksi

D.            menuju konflik

E.             resolusi





34.    Cermati teks berikut!

Negara Indonesia dilimpahi dengan kekayaan hayati yang tiada taranya. Hutan yang terbentang di belasan ribu pulau mengandung berbagai jenis flora dan fauna, yang kadang tidak dapat dijumpai di bagian bumi lain.



Kata khusus dari kata flora berbunga adalah...

A.       tanaman

B.        tumbuhan

C.        hidup

D.       cemara

E.        alam



35.    Cermati kutipan surat lamaran pekerjaan berikut!

Hal          : Lamaran pekerjaan           (2)                              Bandung, 20 September 2018     (1)  
Lampiran: Satu berkas                                                                                    

Yth. Direktur PT Kuat Anggun           (3)
Jalan Ahmad Dahlan nomor 10
Jakarta Selatan
 
Dengan hormat                                    (4)

Berdasarkan iklan di harian Suara Merdeka edisi Rabu, 12 September 2018, saya membaca bahwa PT Kuat Anggun membutuhkan beberapa orang tenaga administrasi.



Berdasarkan kutipan di atas, bagian yang mengandung kesalahan ejaan terdapat pada  struktur  nomor  

A.     (1)

B.     (2)

C.     (3)

D.     (4)

E.      (5)

      

36.    Cermati penutup surat lamaran pekerjaan berikut!

Besar harapan saya untuk diterima sebagai pegawai di perusahaan Bapak. Atas perhatiannya, saya mengucapkan terima kasih.                                             



Penutup surat di atas mengandung kesalahan, yaitu...

A.       penulisan kata Bapak

B.        penggunaan Atas perhatiannya

C.        penggunaan saya mengucapkan terima kasih                                            

D.       penggunaan besar harapan saya

E.        A dan C



37.    Cermati kutipan  berikut!

Yth, Bapak Pimpinan Apotek Makmur Sentosa Jln. Kampung Manis 20 Pasaman



Penulisan alamat surat lamaran pekerjaan yang tepat adalah....

A.       Yth. Pimpinan Apotek Makmur Sentosa Jln  Kampung Manis 20 Pasaman

B.        Yth, Bapak Pimpinan Apotek Makmur Sentosa Jalan Kampung Manis 20 Pasaman

C.        Yth. Pimpinan Apotek Makmur Sentosa Jalan Kampung Manis 20 Pasaman

D.       Yth. Pimpinan Apotek Makmur Sentosa Jalan Kampung Manis 20 Pasaman.

E.        Yth. Bapak Pimpinan Apotek Makmur Sentosa Jalan. Kampung Manis 20 Pasaman



38.    Cermati teks berikut!

Para hadirin sekalian, pertama saya akan membahas tentang apa itu sabar?. Pada dasarnya sabar berasal dari kata sobaro yasbiru yang artinya adalah menahan. Yang dimaksud menahan disini mempunyai arti yang luas. Misalnya saat berpuasa, kita  menahan semua hawa nafsu untuk banyak hal.
Seperti menahan lapar dari adzan subuh hingga adzan magrib tiba untuk saat berbuka. Selain itu hendaknya kita juga diharuskan bersabar dalam menghadapi perilaku buruk seseorang kepada kita.Tetapi harus juga diketahui , bahwa tidak semua orang dapat menikmati sebuah kesabaran. Karena pada hakekatnya tidak semua orang dapat menahan rasa sabar tersebut.
Untuk itu semua saudaraku hendaknya kita selalu berdoa dan semakin mendekatkan diri pada Allah SWT agar diberi kesabaran melimpah dan tidak ada batasnya. 



Kutipan ceramah di atas mengandung kesalahan yaitu...

A.       terlalu banyak menggunakan bahasa Arab

B.        penggunaan para hadirin sekalian

C.        terlalu bertele-tele

D.       penulisan magrib

E.        penulisan SWT



39.    Cermati alamat surat berikut!

Nama    : Anisa Damayanti
Tempat/tanggal lahir         : Payakumbuh, 10 Oktober 1993
Pendidikan : S-1 Akuntansi
Alamat : Jalan Mawar Merah 111 Sijunjung



Pemerian identitas pelamar yang tepat dalam surat lamaran pekerjaan adalah....

A.       nama                         :    Anisa Damayanti

tempat/tanggal lahir  :    Payakumbuh, 10 Oktober 1993

pendidikan                :    S-1 Akuntansi

alamat                       :    Jalan Mawar Merah 111 Sijunjung

B.        nama                         :    Anisa Damayanti

tempat, tanggal lahir      :         Payakumbuh, 10 Oktober 1993

pendidikan                :    S-1 Akuntansi

alamat                       :    Jalan Mawar Merah 111 Sijunjung

C.        Nama                        :    Anisa Damayanti

Tempat,tanggal lahir      :         Payakumbuh, 10 Oktober 1993

Pendidikan                :    S-1 Akuntansi

Alamat                      :    Jalan Mawar Merah 111 Sijunjung

D.       Nama                        :    Anisa Damayanti

Tempat/tanggal lahir      :         Payakumbuh, 10 Oktober 1993

Pendidikan                :    S-1 Akuntansi

Alamat                      :    Jalan Mawar Merah 111 Sijunjung

E.        nama                         :    Anisa Damayanti

tempat/tanggal lahir       :         Payakumbuh, 10 Oktober 1993

pendidikan                :    S-1 Akuntansi

alamat                       :    Jalan Mawar Merah 111 Sijunjung





40.    Cermati teks berikut!

Usmar Ismail merupakan pelopor industri perfilman Indonesia. Sejak muda, Usmar telah menunjukkan potensinya di bidang seni. Dimulai dari menulis sajak dan cerpen hingga pada akhirnya berlanjut ke penulisan naskah dan skenario film. Selain itu, dia juga menunjukkan bakatnya dalam menulis lirik untuk beberapa lagu. Salah satunya adalah lagu yang digubah oleh musisi ternama Cornel Simandjuntak. Kini lagu itu dikenal sebagai hymne FFI. Usmar juga sempat meniti karir di ranah teater sandiwara. Bahkan pada tahun 1943, Usmar mendirikan kelompok sandiwara yang bernama “Maya”. Hal ini dipandang sebagai tonggak baru bagi munculnya teater modern Indonesia.



Hal yang dapat diteladani dari tokoh Usmar Ismail adalah…   

A.       Usmar Ismail memulai karirnya sejak masih muda.    

B.        Usmar Ismail merupakan pendiri sebuah kelompok teater.   

C.        Usmar Ismail banyak menulis cerpen dan skenario film.   

D.       Usmar Ismail telah mendirikan kelompok teater sandiwara.   

E.        Usmar Ismail merupakan pelopor industri perfilman Indonesia.



41.    Cermati teks esai berikut!

ASI atau air susu ibu adalah sumber makanan utama bagi bayi. ASI mengandung banyak nutrisi penting bagi bayi. ASI mengandung asam amino yang diperlukan untuk proses tumbuh kembang otak bayi. Selain itu, ASI mengandung zat untuk kekebalan tubuh bayi.



Simpulan paragraf di atas adalah …

A.     ASI adalah sumber makanan utama bagi bayi.

B.     ASI adalah sumber makanan utama bayi karena mengandung berbagai nutrisi yang penting untuk bayi.

C.     ASI mengandung zat untuk kekebalan bayi.

D.     Asam amino diperlukan untuk proses tumbuh kembang otak bayi.

E.     ASI mengandung nutrisi yang sangat diperlukan untuk tumbuh kembang otak bayi sehingga bayi menjadi kebal.



42.    Cermati ilustrasi  berikut!

Tesis



Argumentasi
:



:
Siri Merah merupakan salah satu jenis tumbuhan rumahan yang sering dijadikan obat tradisional oleh masyarakat. Tumbuhan jenis ini juga dapat dibudidayakan oleh masyarakat sendiri, guna sebagai persediaan tumbuhan obat-obatan tradisional
1.    Beberapa penelitian yang dilakukan mengungkapkan bahwa tumbuhan tersebut sering dijadikan obat diabetes, maag, kanker, dan ketombe.
2.    Di samping itu ada pula yang memanfaatkan tumbuhan jenis ini sebagai obat menyembuhkan keputihan pada area kewanitaan perempuan.
3.    Berapa tanaman memiliki manfaat yang sangat luar biasa.
4.    Masyarakat umumnya menggunakan Sirih Merah dengan cara mengambil dan memanfaatkan daunnya, kemudian daun tersebut diolah melalui perebusan.
5.    Kemampuan Sirih Merah ini sebagai tumbuhan obat tradisional, dikarenakan terdapat senyawa aktif yang ada di dalamnya.
6.    Tanaman ini dapat menjadi alternatif untuk menjaga kesehatan atau mengobati penyakit.
7.    Kandungan tersebut seperti polifenol, minyak atsiri, euganol, dan sebagainya.
8.    Dengan demikian,Sirih Merah mampu dimanfaatkan untuk menyembuhkan beberapa penyakit secara tradisional



Berdasarkan tesis si atas, kalimat-kalimat yang dapat dijadikan argumentasi untuk pengembangan teks eksposisi adalah kalimat nomor...

A.       1, 2, 3, 4, 5

B.        2, 3, 4, 5, 8

C.        3, 4, 5, 6, 7

D.       1, 2, 4, 5, 7

E.        1, 2, 4, 5, 8



43.    Cermati kutipan hikayat berikut!

Alkisah ada seorang raja di negeri Bahi bernama Gementar Syah. Maka, pada suatu hari baginda itu pergi berburu. Maka ia pun bertemu dengan seekor kijang beranak muda. Apabila kijang itu melihat orang banyak datang, maka ia pun larilah meninggalkan anaknya. Maka baginda pun terlalu kasihan melihat anak kijang itu. Maka, pada, hati Raja, "Jikalau tidak ibunya menyusui dia, tidaklah hidup anak kijang ini. Sayang pula aku akan dia Hendak kubawa pulang akan permainan anakku." Seraya baginda bertindak. "Hai Perdana Mentriku cari akan ibu kiang itu.

Puisi yang tepat untuk menggambarkan isi hikayat di atas adalah ...

A.






B.



C.




D.




E.
Belantara ku rambah dan kutemui kau di sana
Berlari dengan malu setiap mata mendekat
Kau muda namu nampak sepi
Jika tak ada yang peduli,
Kubawa kau untuk penghias rumah
Periang senyum anakku

Kau muda dan cantik
Ingin kumiliki
Kijang, pergilah bersamaku

Harummu mewangi
Cantikmu menebar pesona
Jika kau sendiri,
Sudikah kupinang untuk isi hatiku

Dalam gelap belantara, kau sendiri
Meski larimu kencang, matamu sayu
Kau nampak sepi di tengah keramaian
Berlarilah kijangku

Satu-satu kau intip
Lalu kau berlari
Kencang...
Tak ada yang emnandingimu
kijangku



44.    Cermati kutipan puisi berikut!

...
Wahai sahabat
Untuk slamanya
Kita percaya
Tebarkan arah jangan pernah lelah
Untukmu sahabat




Tema puisi tersebut adalah ...

A.     persahabatan

B.     kelelahan

C.     perdamaian

D.     kepercayaa

E.     pertemanan











45.    Cermati teks editorial berikut!

Sejak Presiden Joko Widodo memutuskan wacana (lama) pemindahan ibu kota, yang kemungkinan besar telah diarahkan ke luar Pulau Jawa. Berbagai pemerintah daerah menyatakan kesiapannya menjadi calon ibu kota. Ke mana ibu kota baru akan dipindahkan?
Pemerintah pusat memberikan gambaran kriteria ibu kota baru yakni lokasi strategis secara geografis, tanah milik negara, aman/bebas bencana, tersedia sumber daya air yang cukup, serta infrastruktur dan aksesibilitas seperti bandara, pelabuhan, dan jalan raya memadai. Bahkan, keterjangkauan dengan laut (kota pesisir/pantai) sebagai simbol negara maritim/bahari dan kemudahan konektivitas laut (pelabuhan), dan kota terbuka dan toleran, di mana tingkat konflik sosial rendah antara masyarakat lokal dan pendatang juga masuk prasyaratnya. Pemerintah saat ini baru berpikir memanfaatkan ibu kota baru sebagai pusat pemerintahan yang dirancang untuk menampung 900.000 hingga 1,5 juta penduduk. Ibu kota baru diharapkan bisa menggerakkan ekonomi di wilayah sekitarnya. Rencana ini merupakan rencana jangka panjang, bisa 50 atau 100 tahun lagi. Banyak pekerjaan rumah yang harus disiapkan agar terencana matang, penuh kehati-hatian, dan berkelanjutan.



Teks di atas mengandung kesalahan, yaitu...

A.     menggunakan bahasa yang tidak baku contohnya toleran.

B.     banyak menggunakan bahasa asing contohnya aksesibilitas.

C.     menggunakan konjungsi yang tidak tepat contohnya bahkan.

D.     banyak kesalahan ejaan contohnya penulisan angka 1,5juta

E.      menggunakan kalimat yang tidak padu, contohnya kalimat Rencana ini merupakan rencana jangka panjang, bisa 50 atau 100 tahun lagi.



46.    Cermati teks berikut!

Sepuluh November
Saat itu
Api yang membakar dadamu
Mengukuhkan semangat juangmu
Saat ini
Meskipun jasmanimu cacat
Jiwamu, pahlawan
Memihak yang benar
Semangat yang benar
Semangat itu bergemuruh di dada
Di hati para pemuda



Makna kata yang dicetak tebal dalam puisi di atas adalah . . .

A.       semangat

B.        zat yang panas

C.        suara

D.       perjuangan

E.        kemarahan



47.    Cermati teks berikut!

Aku mempunyai seorang ibu yang sangat berarti dalam hidupku. Dia membesarkanku sendiri sejak ayah meninggal. Aku sangat menyayangi ibuku lebih dari menyayangi diriku sendiri. Beliau adalah semangat dan tujuan hidupku.



Puisi yang tepat untuk menggambarkan narasi di atas adalah ...

A.







B.







C.




D.






E.

Aku terdiam di sini, yang aku tahu aku di temani ari-ari
Ku sering menendang-nendang bahkan seperti ingin berlari
Aku sering mendengar ia menangis kesakitan
Ini akibat tingkah ku yang tak beraturan
Aku besar, sehingga perutnya seperti tak mampu menopangku



Ma……
Aku sadar sekarang akan gigihnya sebuah perjuangan
Perjuangan mama yang tak pernah lelah
Cinta kasih yang mama berikan
Selalu membuat aku tak pernah kehilangan arah
Kau berjuang sendiri, mengganti sosok papa
Ma, bolehkah hari ini aku menangis?

Bunda..
Engkau pecahkan kegelisahan yang tetap membuatku jatuh
Engkau bagai penompang raga yang mulai runtuh
Engkau berikan semua yang kami butuhkan


Kau perempuan yang kusebut ema
Kata yang yang begitu indah dan tak berbatas makna ditelingaku
Kata yang selalu mengisi hampir seluruh ruang batinku
Tak ada arah atas semangatku selain menuju engkau
Tak kan tergantikan engkau, bahkan dengan nafasku sendiri
Terima kasih buat semuanya, maaf buat segalanya

Dalam hujan kau memberiku area berteduh
Dalam tangis kau memberiku sebuah kehangat……

Saat saya terpuruk di dalam penyesalan
Saat saya membisu di dalam kesedihan
kau datang bersama dengan sejuta senyuman
kau datang memberiku sebuah kehangatan




48.    Cermati kutipan berikut!

Hal         :  Lamaran pekerjaan   (2)                                                   Bandung, 03 September 2019     (1)  
Lampiran:   Satu berkas                                                                                    

Yth. Direktur PT Kuat Anggun           (3)
Jalan Ahmad Dahlan 10
Jakarta Selatan
 
Dengan hormat,                                    (4)

Berdasarkan iklan di harian Suara Merdeka edisi Senin, 02 September 2019, dengan ini saya,         (5)



Berdasarkan kutipn surat lamaran diatas, struktur dengan nomor (2) dan (5) adalah...

A.       titimangsa dan identitas surat

B.        identitas surat dan alamat surat

C.        alamat surat dan salam pembuka

D.       salam pembuka dan pembuka surat

E.        identitas surat dan pembuka surat

























49.    Cermati teks berikut!

Ultimatum agar Tentara Republik Indonesia (TRI) meninggalkan kota dan rakyat, melahirkan politik “bumihangus”. Rakyat tidak rela Kota Bandung dimanfaatkan oleh musuh. Mereka mengungsi ke arah selatan bersama para pejuang. Kolonel Abdul Haris Nasution selaku Komandan Divisi III, mengumumkan hasil musyawarah tersebut dan memerintahkan rakyat untuk meninggalkan Kota Bandung. Bandung sengaja dibakar oleh TRI dan rakyat dengan maksud agar Sekutu tidak dapat menggunakannya lagi. 
     Inggris  mulai  menyerang  sehingga pertempuran sengit terjadi. Api masih membumbung membakar kota Bandung pun berubah menjadi lautan api.



Bukti kutipan tersebut  bagian dari rangkaian peristiwa adalah…

A.       mendeskripsikan suasana Kota Bandung

B.        memaparkan peristiwa Bandung Lautan Api

C.        berisi pemaparan alur, tokoh, dan latar yang akan disampaikan dalam peristiwa Bandung Lautan Api

D.       menggambarkan peristiwa sebelum terjadinya peristiwa Bandung Lautan ApiL

E.        berisi penjelasan berupa tanda-tanda akan munculnya peristiwa Bandung Lautan Api



50.    Cermati teks berikut!

Dan bila orang mendarat dari pelayanan entah dari jauh entahlah dekat, ia akan berhenti di suatu tempat beberapa puluh langkah dari dermaga. Ia akan mengangkat sembah di hadapannya berdiri Sela Baginda, sebuah tugu batu berpahat dengan prasasti peninggalan Sri Airlangga. Bila ia meneruskan langkahnya, semua saja jalanan besar yang dilaluinya, jalanan ekonomi sekaligus militer. Ia akan selalu berpapasan dengan pribumi yang berjalan tenang tanpa gegas, sekalipun di bawah matari terik.
                        (Pramudya Ananta Toor, Mangir)




Nilai yang terkandung dalam penggalan teks novel sejarah  tersebut adalah …

A.       nilai sosial

B.        nilai budaya

C.        nilai estetis

D.       nilai moral

E.        nilai agama

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Bank Soal UN dan Kunci Jawabannya

Latihan Soal US Bahasa Indonesia 2020